KopKar BSM Sahabat Kite mempunyai program kerja yang insya Alloh membawa kebaikan untuk anggota KopKar khususnya, dan BSM umumnya. Ada 5 (lima) bidang yang menjadi perhatian KopKar BSM Sahabat Kite, yaitu :
1. Perbaikan Infrastruktur
a. Sumber Daya Manusia:
•Meningkatkan kompetensi SDM tenaga alih daya dengan melakukan
training regular.
•Menambah dan meningkatkan kompetensi
tenaga koperasi dengan menerapkan standar layanan untuk mempermudah akses
layanan koperasi
b. Sistem:
•Membangun sistem monitoring proses
pembiayaan.
•Membangun sistem Portal yang dapat di akses oleh seluruh anggota koperasi.
Isi portal antara lain mencakup informasi anggota termasuk jumlah simpanan,
informasi pembiayaan, SHU, kepengurusan,pemesanan barang online, pendaftaran
keanggotaan online, contact person.
c. Prosedur:
•Adanya laporan keuangan yang dapat diakses
oleh seluruh anggota secara periodik.
•Adanya sistem four eyes dan dual control dalam memproses pembiayaan
dan menangani jaminan pembiayaan
pegawai.
2. Pengembangan bisnis
a. Pendanaan:
•Penghimpunan dana dari anggota.
•Aliansi modal dengan pihak ketiga (non
anggota).
b. Penyaluran pembiayaan:
•Melanjutkan pengelolaan bisnis eksisting
secara profesional
•Membuka usaha kreatif untuk meningkatkan
bisnis (mis: Baby Day Care, rental mobil, jasa catering, dsb)
3. Penyelenggaraan rapat pengurus rutin dan pengajian anggota rutin
4. Penyelenggaraaan Paparan Publik (6 bulan sekali) dan RAT (tahunan)
5. Pembuatan Business
Plan
Program-program tersebut terangkum dalam kata SAHABAT, seperti dalam gambar diatas.
Dukung program kerja kami untuk KopKar BSM yang jauh lebih baik
Bang Meidy, urun rembug
BalasHapuskite2 yang di cabang n jauh dari pusat jakarta sering kesulitan dan lama untuk mengajukan pembiayaan. mungkin bisa dibuat semacam perwakilan koperasi di masing2 cabang/kanwil. jadi screening awal sudah dapat dilakukan di cabang. so, di pusat tinggal oto pencairan.perhitungan SHU juga diperjelas dan diinfokan kepada anggota yang di luar jakarta (bikin web/form di imel). tengkyu bang.
Sahabat mridho, Tim Sahabat Kite – Bang Meidy mengucapkan terima kasih atas perhatian Sahabat atas dukungan yang telah di sampaikan. Insya Alloh Bang Meidy beserta kabinetnya jika terpilih nanti akan amanah menjalankan aspirasi Sahabat-sahabat KopKar BSM :)
Hapus